
Seperti perayaan agama pada umumnya, yang mana agama Kristen juga memiliki hari rayanya tersendiri. Ya, salah satunya adalah natal yang biasa dilakukan setiap tanggal 25 Desember.
Natal itu sendiri merupakan sebuah momen untuk memperingati kelahiran Yesus Kristus ke dunia. Dengan demikian, maka tak heran jika seluruh umat Kristen akan menyambut perayaan natal dengan penuh sukacita.
Selain melakukan berbagai kegiatan, tentu saja ada doa natal yang harus dipanjatkan. Nah, berikut dibawah ini ada kumpulan doa-doa natal yang penuh makna.
1. “Pujian kami kepada sang juru selamat, yakni Yesus Kristus. Tak henti-hentinya Engkau memberikan berkat bahagia kepada kami semua. Termasuk pada setiap kegelisahan, kegundahan, serta kesedihan kami. Engkau selalu menyertakan harapan, penyertaan, dan pertolongan disetiap waktunya.
Termasuk di malah hari ini, kami mengucap rasa syukur yang begitu besar kepadaMu karena membiarkan kami bisa menyatakan kuasaMu di tengah-tengah dunia melalui kuasa pranatal pohon yang terang ini. Lihatlah kami sebagai anak-anakMu yang tulus mempersembahkan pujian serta sembahan kepadaMu di malam natal ini, amin.”
2. “Ya Yesus dan Bapa kami di surga, terima kasih karena telah terlahir untuk kami. Semoga kami selalu ingat akan kasih sayang dan karuniaMu di dunia ini. Berkatilah kehidupan kami sebagai anak-anakMu. Berilah kami pengharapan, kekuatan, kebijaksanaan, dan semangat untuk mengarungi tugas dan tanggung jawab kami yang meliputi berbagai kegiatan di dunia.
Jadikanlah kami sebagai pendengar yang baik, pelaksana yang jujur, serta karuniakan kepada kami umur yang panjang agar selalu bisa membalas jerih payah orangtua dan orang-orang yang tak pernah berhenti menyayangi kami ketika berada dalam kondisi sulit, amin.”
3. “Oh Tuhan, berkatilah malam natal ini dengan penuh kedamaian agar semua orang bisa merasakan kasih sayang dariMu. Jauhkan kesedihan dari mereka, berilah terang pada hati setiap orang. Bimbinglah bangsa dan negara kami agar menjadi lebih baik lagi dari tahun-tahun sebelumnya.
Bapa yang ada di surga, tidak lupa juga kami memanjatkan doa untuk keselamatan sampai akhir perayaan natal di tahun-tahun mendatang. Masih banyak yang ingin kami sampaikan, namun Engkau pasti lebih tahu apa yang hendak kami utarakan. Di dalam nama Yesus, kami berdoa, amin.”
4. “Terpujilah bagiMu wahai sang juru selamat. Engkau bertahta di hati kami. Kami sangat bersyukur atas kelahiranMu ke dunia yang fana ini. Engkau selalu memberi pengharapan di tengah kekacauan yang melanda berbagai penjuru negeri.
Oleh karena Engkau mau hadir merendahkan diriMu sendiri, menjadi sama seperti kami manusia, agar kami diselamatkan. Segala puji, hormat, serta syukur hanya kami curahkan kepadaMu Yesus, amin.”
5. “Ya Bapa, persiapkanlah hati kami untuk menerima kelahiran putraMu Yesus. Bantulah kami untuk mendengar suaraMu dan bertobat dari dosa-dosa kami, sehingga kami bisa dengan jelas melihat jalan kebenaran untuk berkata, berbuat dalam proses kehidupan yang nantinya akan Engkau berikan, amin.”
6. “Yesus sang juru selamat, kami ucapkan rasa syukur kepadaMu di malam perayaan natal ini. Kami meminta dan memohon kepadaMu, biarkan semua orang di dunia bersukacita di malam natal karena sang penyelemat telah lahir ke dunia.
Biarkan para tawanan ikut merasakan sukacita karena penebus dosa mereka sudah datang ke dunia. Biarkan orang-orang bebas bersuka cita karena sang pembebas mereka telah turun ke bumi.”